Tuesday, 29 April 2014
ALBUM TEMPTATION BOX - SCANDAL
Belum genap satu tahun setelah merilis album pertama meraka, album kedua "TEMPTATION BOX" dirilis pada 11 Agustus 2010. Sebelumnya pada bulan Februari single "Shunkan Sentimental" dirilis, dan digunakan sebagai lagu tema penutup seri keempat dari anime Fullmetal Alchemist: Brotherhood . Pada bulan Juni, band ini merilis single, "Taiyō to Kimi ga Egaku Story", dan DVD konser live pertama mereka, Scandal First Live -Best ★ SCANDAL 2009-. Mereka merilis single lagi satu bulan kemudian, berjudul "Namida no Regret" yang merupakan single balada melankolis pertama mereka. Beberapa lagu dalam single dan album SCANDAL tahun 2010 menjadi lagu tema untuk film anime "Loups=Garous" dan mereka juga berkesempatan sebagai cameo untuk mengisi suara figuran dalam anime tersebut. Pada Oktober 2010 mereka merilis single "SCANDAL Nanka Bottobase" yang juga dirilis dalam 3 Edisi terbatas yang dibagi A, B, dan C, dengan disertai bonus video performa live dalam program televisi "Shiteki Ongaku Jiyou", ini adalah single pertama SCANDAL yang mampu meraih peringkat #3 Oricon Chart. Masih pada tahun 2010 mereka merilis sebuah mini album "R-GIRL ROCK" yang berisi kumpulan lagu covering dari beberapa musisi wanita Jepang termasuk lagu covering dari band wanita ZONE "Secret Base ~Kimi ga Kureta Mono~" yang sebelumnya telah dirilis dalam bentuk single digital.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment